Harga Emas Perhiasan di Natuna Hari Ini, Jumat 19 Desember 2025

Media sosial sedang heboh membicarakan topik ini. Banyak netizen yang penasaran kebenaran di balik Harga Emas Perhiasan di Natuna Hari Ini, Jumat 19 Desember 2025. Berikut fakta yang berhasil kami kumpulkan.
Harga Emas Perhiasan di Natuna Hari Ini, Jumat 19 Desember 2025

Harga Emas Perhiasan di Natuna Tetap Stabil Menjelang Tahun Baru

Menjelang perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, harga emas perhiasan di Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), terpantau masih bertahan di level tinggi. Meski demikian, banderol emas di pasaran lokal relatif stabil, dan belum menunjukkan perubahan berarti dibandingkan pekan sebelumnya.

Advertisement
AIOTrade App AIOTrade App

AIOTRADE

TRADING OTOMATIS 24 JAM NONSTOP yang MEMBELI OTOMATIS saat harga turun dan MENJUAL OTOMATIS saat harga naik di MARKET SPOT (bukan future/Bebas Margin Call), tersedia sekarang di Binance, Bitget, Tokocrypto, dan segera hadir di OKX serta Pasar SAHAM.

Pantauan dilakukan di toko emas di Ranai, belum terlihat adanya pergerakan harga yang signifikan. Fluktuasi harga emas dunia yang menjadi acuan utama, sejauh ini belum berdampak langsung terhadap harga jual emas perhiasan di tingkat toko di Natuna.

Di Toko Mas Singapura 2, Jalan Pramuka, Ranai, harga emas perhiasan 24 karat masih dipatok Rp2,4 juta per gram. Angka tersebut sama seperti harga pada dua pekan lalu. “Belum ada perubahan besar. Harga masih sama seperti minggu sebelum-sebelumnya. Emas 24 karat Rp2,4 juta per gram. Untuk emas 23 karat juga masih bertahan di Rp2.350.000 per gram,” ujar Lazuardi, pemilik toko.

Ia mengungkapkan, tingginya harga emas saat ini turut memengaruhi pola belanja konsumen. Mayoritas pembeli cenderung memilih perhiasan dengan berat yang lebih kecil, menyesuaikan dengan kemampuan anggaran.

Sementara itu, harga emas perhiasan 22 karat juga masih stabil di angka Rp1,8 juta per gram. Menurut Lazuardi, patokan utama harga tetap mengacu pada emas murni atau harga emas dunia. "Pergerakan harga global masih fluktuatif, dampaknya belum terasa signifikan terhadap harga emas perhiasan di toko kami," katanya.

Berikut daftar harga emas perhiasan di Natuna hari ini:

  • Emas 24 karat: Rp2.400.000 per gram
  • Emas 23 karat: Rp2.350.000 per gram
  • Emas 22 karat: Rp1.800.000 per gram

Perlu diingat, harga emas di Natuna hari ini dapat berubah sewaktu-waktu.


Kesimpulan: Bagaimana menurut Anda kejadian ini? Jangan lupa share artikel ini agar teman-teman Anda tidak ketinggalan info viral ini.

Berita Terkait

Komentar

Kirim Komentar